Kamis, 19 Mei 2022

Tenaga Pendidik dan Kepala Sekolah yang Profesional

 

Tenaga Pendidik dan Kepala Sekolah yang Profesional

Ada empat tanggung jawab pendidik profesional yaitu :

·         Pertama, tanggung jawab spiritual, yang terkait dengan keyakinannya sebagai seorang yang beragama,

·         Kedua. tanggung jawab sosial, yang terkait dengan peranannya sebagai mahluk sosial,

·         Ketiga tanggung jawab personal, yang terkait dengan posisinya sebagai mahluk yang paling dimuliakan Tuhan, sehingga ia harus menjadi pemimpin dimuka bumi, dan konsekuensinya harus menyandang tanggung jawab yang

·         Keempat, yaitu tanggung jawab profesional.

Tanggung jawab tersebut dapat terpenuhi dengan baik bila yang bersangkutan adalah seorang yang berkemampuan atau memiliki kompetensi. Dengan demikian sebenarnya seseorang, apalagi seorang pendidik, harus memiliki empat jenis kompetensi yaitu: kompetensi spiritual, sosial, personal dan profesional.

  1.  TANGGUNG JAWAB SPIRITUAL

Kompetensi spiritual seorang pendidik berkaitan dengan pertanggung jawabannya sebagai seorang yang beragama terhadap Tuhannya, dalam hal eksistensinya dalam masyarakat, baik sebagai individu, sebagai mahluk sosial maupun sebagai seorang profesional.

Sebagai  seorang   mahluk  ciptaan  Tuhan,   yang  pada  suatu  saat  akan  kembali kapadaNya,   maka   seoranp   pendidik   akan   selalu   mengingat   bahwa   segala perbuatannya  semusa  hidupnya  harus  dipertanggung jawabkan  dihadapan  sang Pencipta.

Allah menciptakan manusia untuk selalu benbadah kepadaNya, menjadi  pemimpin dimuka bumi (khalifah), sebagai pemikir dan ilmuwan (ulul albab).

Sebagai mana dijelaskan dalam surat QS. Adz-Dzariyaat ayat 56 sebagai berikut :

 

Dan aku (Allah) tidak menciptakan jin dan manusia, melainkan supaya mereka menyembah-Ku.

 

Dan tentang penciptaan manusia sebagai pemimpin dimuka bumi (khalifah) difirmankan Allah dalam QS. Albaqorah ayat 30, sebagai berikut :

 

Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaaikat : ”Sesungguhnya aku akan menjadikan seorang khalifah di muka bumi” mengapa engkau akan menjadikan khalifak di bumi itu orang yang akan membuat kerusakan padanya dan menumpahkan darah, padahal saya selalu bertasbih memuji engkau?, Tuhan berfirman ”Sesungguhnya Aku lebih mengetahui apa yang engkau tidak ketahui”

 

Kompetensi spiritual seorang pendidik adalah :

·         Melaksanakan semua peran dan fungsi pendidik dalam memfasilitasi warga belajar dalam pembelajaran dengan selalu menggunakan konsep-konsep pendidikan yang ditetapkan sang Pencipta, dalam  konteks ibadah kepadaNya.

·         Sebagai seorang pemimpin dimuka bumi, pendidik berkewajiban menetapkan arah pendidikan yang harus ditempuh warga belajarnya, memotivasi mereka, sehingga mereka menjadi scsok manusia dengan profil yang telah ditetapkan Allah Swt, dengan proses yang berkeadilan. Sebagai seorang pemimpin, maka pendidik harus menjadi contoh bagi warga belajarnya, sebagai seorang dosen yang dapat "digugu dan ditiru".

·         Sebagai seorang yang berilmu, maka seorang pendidik berkewajiban untuk mengamalkan ilmunya dalam  tugas dan kehidupannya dengan ahlak mulia dan berdampak "rahmatan lil'alamin"

·         Sebagai seorang individu pendidik harus bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dengan selalu mengkaji ajaran agama yang dianutnya dan mengamalkan ajaran-ajaran agama yang dianut dalam kehidupan, dengan tetap mengedepankan sikap saling menghargai antar umat beragama. Selanjunya Rasullulah SAW bersabda: "Takwalah kepada Allah, berlaku adillah kepada anak-anakmu, sebagaimana kamu menginginkan agar mereka semuanya berbakti padamu."

 

Contoh :

Dosen Fisika yang mengarahkan terhadap spiritualisasi pendidikan, pada saat menjelaskan rotasi dan revolusi bumi mengelilingi matahari, dia akan menjelaskan bahwa bumi berputar pada porosnya dan mengelilingi mata hari, pada hakekatnya ada yang mengatur, yaitu adanya Kudrat dan Irodatnya Allah SWT. Sebagaimana firman Allah dalam QS. Qashash ayat 70, dan QS. Arrum ayat 8, sebagai berikut :

2. TANGGUNG JAWAB SOSIAL

Mengingat langgung jawab spiritualnya, seorang pendidik harus menyadari kedudukan dan tanggung jawabnya ditengah masyarakat. Pendidik sebagai pewaris para nabi harus tampil sebagai contoh teladan dalam menunjukkan kepedulian sosial yang antara lain :

1.      Pendidik mampu menumbuhkan karakter kasih sayang dan solidaritas serta sinergi (QS.7: 131,156; 21: 107; 17: 24; 30: 21)

2.      Seorang pendidik harus dapat menegakkan demokrasi serta menghargai aspirasi yang berbeda (QS. 9:60 ; 59: 7).

3.      Seorang  pendidik  harus  dapat  memberikan  contoh  dalam   hal  persaudaraan (QS.49: 10-13)

Sesungguhnya orang-orang mukmin adalah bersaudara, oleh karena itu damaikanlah kedua saudaramu dan bertaqwalah kepada Allah supaya kamu mendapat rahmat.

 

4.      Berperan dalam masyarakat sebagai warga negara yang berjiwa Pancasila

·         Mengkaji berbagai ciri manusia Pancasila

·         Mengkaji sifat-sifat kepatriotan bangsa Indonesia.

·         Menghayati urunan para patriot dalam merebut, mempertahankan, dan mengisi kemerdekaan.

·         Membiasakan diri menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan.

·         Mengkaji hubungan manusia dengan lingkungan alamiah dan buatan.

·         Membiasakan diri menghargai dan memelihara mutu lingkungan hidup.

5.      Berinteraksi dengan masyarakat untuk penunaian misi pendidikan

-          Mengkaji berbagai lembaga kemasyarakatan yang berkaitan dengan pendidikan.

-          Berlatih menyelenggarakan kegiatan kemasyarakatan yang menunjang usaha pendidikan .

6.      Berinteraksi dan berkomunikasi dan berinteraksi dengan sejawat untuk meningkatkan kemampuan profesional :

-          Mengkaji ajaran struktur orgtnisasi Depdiknas.

-          Mengkaji hubungan kerja profesional.

-          Berlatih menerima dan memberikan balikan.

-          Membiasakan diri mengikuti perkembangan profesi

 

3. TANGGUNG JAWAB PERSONAL

Kompetensi personal antara lain adalah :

1.      Kemauan dan kecakapan mempelajari (learning to learn), khususnya dengan metoda ilmiah (scientific method), yang difirmankan Allah Swt pada Qs 96: 1-5. sebagai berikut :

Kecakapan mempelajari tersebut dilandasi dengan motivasi intrinsik, untuk menjadi seorang pendidik yang berilmu, karena Allah berjanji akan meningkatkan mereka yang berilmu diantara orang-orang beriman, beberapa derajat (QS 58:11). Kompetensi personal ini disebut juga sebagai kecakapan hidup yang bersifat generik (generic life skilf). sehingga meliputi pemilihan nilai - nilai percaya diri, motivasi dan nilai serta sikap kewiraswastaan, yang bagi seorang pendidik disebut sebagai intrapreneurship

2.      Mengernbangkan kepribadian yang integral (QS 2: 208) :

yaitu mengembangkan sifat-sifat terpuji yang dipersyaratkan bagi jabatan pendidik, dan selalu berusaha untuk mengamalkannya dalam perkerjaan dan kehidupannya di masyarakat.

3.      Mengkuji sifat-sifat terpuji yang harus dimiliki oleh pendidik.

4.      Membiasakan diri menerapksn sifat-sifat sabar, demokratis, menghargai pendapat orang lain, sopan santun dan tanggap terhadap pembaharuan.

5.      Memiliki kemampuan komunikasi, dengan kewajiban melaksanakan apa yang ia komunikasikan pada warga belajar dan orang lain (QS. 61: 2-3).

6.      Dengan demikian seorang pendidik harus memiliki ciri :

-          Ikhlas,  QS.AI-Bayyinah: 5

Pendidik hendaknya mencanangkan niatnya semata-mata karena Allah dalam seluruh pekerjaan edukatifnya, baik berupa perintah, larangan, nasehat, pengawasan, ataupun hukuman. Ikhlas dalam perkataan dan perbuatan adalah termasuk pondasi iman dan merupakan keharusan Islam. Allah tidak akan menerima suatu amal perbuatan tanpa dikerjakan secara ikhlas, tercantum dalam (QS.AI-Bayyinah: 5)

-          Takwa, Sifat terpenting lainnya yang harus dimiliki pendidik, adalah takwa seperti yang tercantum dalam salah satu Sabda Rasullulah SAW "Takwalah kepada Allah, berlaku adillah kepada anak-anakmu, sebagaimana kamu menginginkan agar mereka semuanya berbakti padamu". Para pendidik, sudah barang tentu termasuk orang-orang yang paling pertama terkena perintah dan pengarahan di atas, kecuali karena pendidik adalah panutan yang senantiasa diikuti dan ditiru. Ia juga penangung jawab pertama dalam pendidikan berdasarkan iman dan ajaran Islam. Jika pendidik tidak menghiasi dirinya dengan takwa, perilaku dan pergaulan yang berjalan diatas metode Islam, maka anak akan tumbuh menyimpang, terombang-ambing dalam  kerusakan, kesesatan dan kehodohan.

-          Ilmuwan, (QS. Az-Zumar: 9)

sudah merupakan keharusan bahwa seorang pendidik haruslah memilik, ilmu pengetahuan tentang konsep-Konsep dasar pendidikan yang dibawa oleh syariat Islam. Menguasai hukum-hukum haram dan halal, mengetahui prinsip-prinsip etika Islam, memahami secara global peraturan-peraturan Islam dan kaidah-kaidah syariat Islam. Mengapa ? Karena dengan mengetahui semua itu, pendidik akan menjadi seorang yang alim dan bijak, meletakkan sesuatu pada tempat yang sebenarnya dan mendidik anak sesuai dengan pokok-pokok ajaran Al-Qur'an dan Hadist. Sedangkan jika para pendidik tidak memiliki semua itu, maka anak-anak akan dilanda kemelut spiritual, mora1 dan sosial. Anak akan menjadi seorang yang tidak berharga dan tidak akan diakui eksistensinya dalam kehidupan.

-          Penyabar, Termasuk sifat mendasar yang dapat menolong keberhasilan pendidik dalam tugas pendidikan dan tanggung jawab pembentukan dan perbaikan, adalah sifat sabar, yang dengan sifat itu anak akan tertarik kepada pendidiknya, dengan kesabaran pendidik, sang anak akan berhias dengan akhlak yang terpuji, dan terjauh dari perangai tercela. la akan menjadi "malaikat dalam wujud manusia".

-          Rasa tanggung Jawab, Hal lain yang terpenting dari seorang pendidik adalah rasa tanggung jawab yang harus ditanamkan dalam lubuk hatinya yang sangat dalam karena seorang pendidik bertanggung jawab atas pendidikan anaknya baik aspek jasmani maupun rohani dalam mempersiapkan anak-anak baik secara mental maupun sosial.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Selamat Datang di Website Imas Siti Nurjanah " Pendidikan, Kepramukaan, Materi SMP/MTS, Perangkat Pembelajaran" Kunjungi Youtube kami di Https://bit.ly/YT-ImasSN